Masjid Agung Demak

MASJID AGUNG DEMAK


Potret Lawas 1890 Hak cipta Leiden Masjid Agung Kesultanan Demak Bintoro.

 ???? ???? ????

Salah satu seni bangunan masjid Nusantara tertua.


Raden Patah bersama Wali Songo mendirikan masjid yang karismatik ini pada tahun yang ditampilkan dalam bentuk gambar serupa bulus yang terdapat di depan kubah tempat pengimaman. Ini merupakan Surya sengkala memet, dengan arti Sarira Sunyi Kiblating Gusti yang bermakna tahun 1401 Saka. 


Gambar bulus terdiri atas kepala yang berarti angka 1 (satu), 4 kaki berarti angka 4 (empat), badan bulus berarti angka 0 (nol), ekor bulus berarti angka 1 (satu). Dari simbol ini diperkirakan Masjid Agung Demak berdiri pada tahun 1401 Saka. Masjid ini didirikan pada tanggal 1 Shofar.


Indonesia Tempoe Doeloe Pusat Dokumenter Dan Nostalgia